
Jumat pagi, 10 Januari 2025, The Sunan Hotel Solo menggelar kegiatan yang berbeda dari biasanya—kerja bakti bersama warga sekitar! Kali ini, karyawan hotel berkolaborasi dengan warga RT 2 dan RT 3 RW 12 Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan, untuk bersih-bersih lingkungan sekitar hotel.

Suasana pagi itu penuh semangat. Para karyawan dan warga saling bantu membersihkan area sekitar hotel dan pemukiman warga. Mulai dari membersihkan selokan, mencabuti rumput liar, menebang pohon yang bisa membahayakan, hingga mengangkut barang-barang yang sudah tak terpakai. Semua dilakukan dengan penuh kebersamaan, menunjukkan bahwa kerja bakti memang lebih seru kalau dilakukan bersama-sama.

Ibu Anis Widhaningsih SE, Lurah Kelurahan Kerten, juga hadir untuk meninjau dan ikut bergabung dengan warga dalam kegiatan ini. Kehadirannya semakin menambah semangat para peserta kerja bakti.

General Manager The Sunan Hotel Solo, dalam kesempatan tersebut, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya untuk menjaga kebersihan lingkungan, tetapi juga untuk mempererat hubungan antara karyawan hotel dengan warga sekitar. “Melalui kerja bakti ini, kami ingin memupuk rasa kekeluargaan dan kebersamaan, sambil menjaga kebersihan lingkungan sekitar hotel,” ujar beliau.

Kegiatan ini menjadi agenda rutin yang dilakukan setiap bulan, tepatnya setiap Jumat pagi. Biasanya dimulai dengan senam bersama untuk pemanasan, dilanjutkan dengan kerja bakti di sekitar hotel, dan ditutup dengan makan bersama antara karyawan hotel dan warga.

Dengan kegiatan seperti ini, The Sunan Hotel Solo berharap bisa terus memberi dampak positif untuk lingkungan sekitar, selain menjalankan tugas utamanya sebagai hotel, tentunya juga menciptakan hubungan yang lebih harmonis dengan masyarakat.