THE SUNAN HOTEL SOLO kembali sabet penghargaan bergengsi dari portal agoda.com. The Sunan mengantongi penghargaan Gold Circle Award 2021, penghargaan yang sama diperoleh hotel bintang empat ini pada tahun 2014 dan 2020. Penilaian diperoleh dari berbagai faktor seperti performa penjualan online terbaik di kota Solo, review dan feedback yang “excellent” dari customer serta penyajian konten yang baik di portal Agoda. Faktor pendukung lainnya adalah komitmen hotel dalam memberikan pelayanan terbaik terhadap tamu – tamu yang memesan melalui portal agoda.com.
General Manager The Sunan Hotel Solo Retno Wulandari menyampaikan penghargaan ini menjadi pacuan untuk semakin meningkatkan kualitas menyambut situasi yang semakin membaik ini. Di bulan September 2021 lalu, The Sunan Hotel juga berhasil mendapatkan penghargaan Silver Champion dari ajang Planet Tourism Indonesia Award 2021 kategori Industry yang digelar oleh Markplus Tourism dan Planet Tourism Indonesia.
Saat ini kita berada pada dunia digital dimana portal online menjadi lebih terdepan karena keefektifan dan keefisiennya. Para tamu cenderung akan memilih hotel dengan mencari penilaian yang tercantum dalam portal online. Situs ulasan perjalanan dapat berpengaruh besar pada pilihan hotel dan destinasi.
Kami menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh tamu yang menaruh kepercayaan dan memberikan kontribusi positif. Kami berharap penghargaan ini menjadi motivasi bagi seluruh manajemen The Sunan Hotel Solo untuk semakin meningkatkan kualitas dan pelayanan yang semakin baik.