SHARE

Perayaan tahun baru Imlek yang berlangsung di ballroom The Sunan Hotel Solo 4 Februari 2019 berlangsung semarak. Acara bertajuk “Beautiful Shanghai “ ini sukses membawa suasana pengunjung terbang ke kota Shanghai. Seolah tak peduli dengan derasnya hujan ratusan tamu memadati ballroom mulai pukul 18.00 WIB. Selain menikmati hidangan menu menu khas Imlek para tamu juga dihibur dengan serangkaian acara yang disuguhkan.

Kinarya Soerya Soemirat

Mengawali acara para tamu diajak untuk menyaksikan prosesi Yusheng. Yusheng adalah hidangan salad ikan segar yang terdiri dari ragam irisan sayur segar seperti wortel dan lobak. Hidangan ini melambangkan pengharapan atas kemakmuran dan kebahagiaan. Penyajian yusheng yang diawali dengan arak arakan yang terdiri dari penari, chef serta  para pramusaji ini membuat suasana terasa semarak.  Selain sajian yusheng para tamu juga dihibur dengan penampilan A & Friends dengan lagu lagu Mandarin. Tidak ketinggalan puluhan menu yang menggoyang lidah hasil kreasi Chinese Sous Chef Siswanto. Sajian khas Imlek seperti kue keranjang, mie goreng, bebek peking, kue mangkok dan kepiting menjadi hidangan wajib di tahun baru China.

Prosesi Yusheng

Prosesi Yusheng

Bagi para tamu yang ingin melakukan  konsultasi tentang peruntungan, kesehatan dan bisnis serta asmara Ms. Cicilia fortune teller dari Jakarta dihadirkan secara khusus dalam acara ini. Ms. Cicilia juga memberikan predikasi bisnis di tahun babi tanah. Perayaan imlek kali ini dipandu oleh host Niko Chandra yang memandu acara sampai tuntas dengan puncak acara atraksi Sasana Liong Barongsai Thien En. Penampilan Barongsai dan Liong dipercaya membawa nasib baik di sepanjang tahun.

Barongsai & Liong Dance

Gong Xi Fa Chai…

 

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY