Pertelon Koplo Sukses Menggoyang Musro The Sunan Hotel Solo

Pertelon Koplo Sukses Menggoyang Musro The Sunan Hotel Solo

483
0
SHARE

Clubbers yang hadir dalam acara “ Ora Koplo Ora Hore bersama Pertelon Koplo ” di Musro Rabu (27/7) malam sukses mengguncang Musro The Sunan Hotel Solo. Musro lovers sangat terpuaskan akan kerinduannya dengan pesta yang sangat meriah. Pertelon Koplo untuk pertama kalinya sukses menggoyang clubbers Musro dengan me remix beberapa jenis lagu menjadi versi dangdut digital kekinian. Kemeriahan acara semakin lengkap dengan penampilan DJ Vero, Ivory Band dan MC ngehits kota Solo Widya Rosena.

Acara yang mengusung musik Koplo versi digital ini sukses menggoyang musro lovers. Pertelon Koplo, trio musik koplo dari Semarang yang beranggotakan Avant Gusti sebagai DJ serta Ivo Kaolo dan Papatom sebagai MC menjadi magnet bagi puluhan pengunjung yang menjadi fans nya. Selama hampir dua jam mereka menggeber deretan tembang remix yang sangat asyik dan sukses membuat puluhan penggemarnya bergoyang.

Acara dibuka dengan penampilan DJ Vero, disusul dengan penampilan Ivory Band yang semakin membawa para pengunjung bergoyang ke atmosfer pesta yang memanas. Ditengah antusias para penonton, MC Widya Rosena memberikan quiz dan doorprize pada pengunjung yg beruntung. Pada puncak acara, penampilan spesial dari Pertelon Koplo semakin menghebohkan suasana pesta. Acara ditutup dengan aksi DJ Vero & Ivory Band. Keseluruhan rangkaian acara berjalan sukses, lancar dan memuaskan para clubbers khususnya para fans musik Koplo.

General Manager The Sunan Hotel Solo Retno Wulandari menyampaikan, Pertelon Koplo sengaja dihadirkan sebagai bintang tamu dimana Musro mewadahi materi tembang-tembang lokal yang sedang menjadi trend di pasaran dan mulai merambah ke anak muda. Diharapkan dengan kembalinya Musro dengan konsep yang baru bisa menjadi pilihan bagi beragam komunitas untuk bisa menikmati suasana pesta yang mengesankan di bar paling bergengsi di kota Solo, “ tuturnya.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY